Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2023

BPJN Gorontalo Terus Tingkatkan Kualitas Jalan & Jembatan Nasional

Gambar
BARAK, (Gorontalo)- Jajaran Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Gorontalo terus berupaya meningkatkan kualitas infrastruktur jalan dan jembatan nasional yang menjadi kewenangannya. Seperti yang terpantau disepanjang ruas Isimu-Kwandang, di Gorontalo Utara yang kini tengah dilakukan pengembalian kondisi, seperti penambalan lubang (patching), pembersihan bahu dan drainase, serta pemotongan rumput. Fokus perbaikan juga dilakukan pada ruas Isimu-Malingkapoto, Anggrek, hingga Isimu-Tolango sepanjang 35 Km. Pekerjaan Multy Years Contrac (MYC) TA 2023-2024 ini, dipastikan akan membuat kondisi kemantapan jalan nasional di Gorontalo mengalami peningkatan yang signifigkan. Selama masa pelaksanaan, pihak Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah Gorontalo telah memasang rambu-rambu peringatan pada titik-titik yang tengah dilakukan perbaikan. Karenanya, dilansir kompastv, Jum'at (29/09/2023), pihak Satker berharap para pengendara tetap berhati-hati dan selalu memperhatikan rambu-ramb

PPK 1.2: Perbaikan Jalan Nasional di Cirebon Akan Kelar Dalam Satu Atau Dua Hari Kedepan

Gambar
BARAK, (Jabar)- Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.2 pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Jawa Barat (Jabar), Galih, mastikan perbaikan jalan nasional di Tegal Gubug Kabupaten Cirebon, akan kelar dalam satu atau dua hari kedepan. "Kemarin memang ada kendala teknis, tapi alhamdulillah sudah teratasi," ujarnya kepada infobarak, Rabu (27/09/2023). Saat ini pun, lanjutnya, sisa pekerjaan tengah diselesaikan, dan dalam satu atau dua hari kedepan pasti clear. Seperti dilansir radarcirebon, perbaikan jalan nasional di Tegal Gubug terkesan lamban. Karenanya, warga setempat menggelar protes dengan mendatangi lokasi pekerjaan, namun tidak menemukan pekerja. Warga protes lantaran alat berat dan aspal yang sudah dibongkar dinilai mengganggu aktivitas para pedagang di pasar Sandang, Tegal Gubug. Selain itu, aspal yang sudah dikelupas juga dianggap berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas, terlebih dengan minimnya lampu penerangan saat malam hari. Warga berharap kontra

Kabalai NTT: Pembangunan Duplikasi Jembatan Liliba Akhirnya Terkontrak

Gambar
BARAK, (NTT)- Lama di nanti, pembangunan jembatan kembar Liliba akhirnya terwujud. Penandatanganan kontraknya sendiri dilakukan oleh PPK 1.1 pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I di bawah Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Nusa Tenggara Timur (NTT). Sejumlah pejabat daerah nampak hadir dan langsung menyaksikan penandatanganan kontrak, antara lain Sekda NTT Cosmas D.Lana, Pj Walikota Kupang Fahrensy P.Funay, Plt Kadis PUPR Kota Kupang Maxi Dethan, Kadishub Kota Kupang Bernadinus Mere, dan Kasatpol PP Kota Kupang Rudy Abubakar. Kepala BPJN NTT, Agustinus Junianto mengungkapkan, penandatanganan kontrak berlangsung di aula kantor BPJN NTT pada Rabu (27/09/2023). "Setelah melewati perjuangan yang cukup panjang selama 12 tahun, akhirnya terkontrak. Sejak tahun 2012, usulan pembangunannya selalu dipending karena berbagai persoalan, mulai dari belum tuntasnya pembebasan lahan, berkas administrasi yang belum lengkap, hingga terbatasnya anggaran," jelasnya. Meski

SDN Sukadalem I Tak Hanya Unggul Dalam Prestasi

Gambar
BARAK, (Banten)- Meski prestasi yang telah diraih tak terhitung lagi, namun tak lantas membuat para pendidik Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sukadalem I di Desa Sukadalem, Kecamatan Waringin Kurung, Kabupaten Serang, Provinsi Banten berpuas hati. Berbagai kegiatan ekstrakurikuler terus dikembangkan, demi mengasah bakat dan minat anak didiknya. Terbaru, Rabu (27/09/2023), SDN Sukadalem I mengadakan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad Saw dengan menggelar acara "Panjang Mulud". Selain di ikuti oleh Dewan Guru dan murid, wali murid pun turut memeriahkan acara tahunan ini dengan berpartisipasi menghias "Panjang Mulud", hingga turut serta dalam pawai "Panjang Mulud"-nya. Yang unik dari tiap acara ekstrakurikuler sekolah yang dipimpin Agus Rohendi, Spd ini, yakni selalu melibatkan wali murid untuk memantik rasa kepedulian terhadap sesama, seperti santunan terhadap anak yatim yang rutin dilakukan setiap hari Jum'at dan hari-hari besar ke'agamaan. Kelembutan

Perbaikan Ruas Yogya-Wonosari Rampung Pertengahan Oktober

Gambar
BARAK, (DIY)- Diam-diam, capaian fisik pekerjaan perbaikan ruas jalan nasional Yogya-Wonosari telah melampaui target progres rencana. "Untuk menjamin kualitas dan capaian progres fisik yang positif, kami terus mengawal pelaksanaan pekerjaan perbaikan jalan Yogya-Wonosari". Demikian diungkapkan PPK Yogya-Wonosari pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah Yogyakarta, Barkah, dalam keterangan persnya, Selasa (26/03/2023). Saat ini, jelasnya, capaian progres fisik pekerjaan sudah 56 persen, atau terdapat deviasi positif sebesar 6 persen dari target rencana 50 persen. "Melihat perkembangan pelaksanaan yang positif, ditandai dengan ahead schedule 6 persen, kami optimis pekerjaan bisa diselesaikan pada pertengahan Oktober, lebih awal dari target rencana," ujarnya. Sementara untuk mengatasi kepadatan arus lalu lintas selama proses pekerjaan berlangsung, ungkapnya, sebelumnya sudah dikoordinasikan dengan berbagai pihak, seperti Kepolisian, Dishub, termasuk kelompo

Bupati Sampang: IJD Sangat Berarti Bagi Masyarakat

Gambar
BARAK, (Jatim)- Meski TA 2023 ini Kabupaten Sampang di Provinsi Jawa Timur (Jatim) hanya memdapat alokasi anggaran bagi pelaksanaan paket Inpres Jalan Daerah (IJD), namun dinilai sangat berarti masyarakat di daerah. "Bantuan anggaran dari pusat melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jatim-Bali pada DJBM Kementerian PUPR sangat berarti bagi masyarakat Sampang". Demikian diungkapkan Bupati Sampang, Slamet Junaidi, kemarin. Menurutnya, TA 2023 ini, untuk Kab Sampang ada alokasi anggaran sebesar Rp 34 miliar untuk perbaikan jalan Kedungdung-Bringkoneng sepanjang 8,6 Km. "Selain berdampak pada kelancaran arus lalu lintas, perbaikan jalan lewat paket IJD ini, nantinya berdampak pada pertumbuhan ekonomi masyarakat," jelasnya. Ia mengungkapkan, dari dua ruas yang pihaknya ajukan, hanya ruas Kedungdung-Bringkoneng yang diakomodir. "Sementara ruas Tambelengan-Banyuates belum terakomodir. Mudah-mudahan bisa disetujui untuk TA 2024," harapnya dilansir,

Pelebaran Jalan Pemenang-Bayan Bawa Berkah Bagi PDAM Amerta Dayan Gunung

Gambar
BARAK, (NTB)- Pelebaran jalan nasional Pemenang-Bayan membawa berkah bagi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Lombok Utara di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). "Kita sangat terbantu dengan adanya pelebaran jalan oleh Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I pada Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) NTB. Pipa jalur distribusi yang sudah berusia 20 tahunan dan tertanam dibawah badan jalan, bisa diganti," ujar Direktur PDAM Amerta Dayan Gunung, Firmansyah. Meskipun ada biaya perbaikan yang harus dikeluarkan, katanya, namun dalam jangka panjang, perbaikan dan penggantian pipa tidak perlu dilakukan secara serentak yang akan memakan biaya besar. Firman juga menjelaaskan, seperti dilansir suarantb, Sabtu (23/09/2023), setidaknya terdapat 13 titik jalur distribusi yang terkena dampak pelebaran dan perlu digeser. Namun pihaknya sudah menyiasati dengan menyiapkan 3 tim untuk melakukan perbaikan secara bertahap. Dipihak lain, Kepala Satker PJN Wilayah I NTB Deni P

BPJN & BBKSDA NTT Teken Perjanjian Kerjasama Pembangunan Strategis

Gambar
BARAK, (NTT)- Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) dan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Nusa Tenggara Timur (NTT) menandatangani perjanjian kerja sama terkait rencana kerja tahunan dan lima tahunan tentang pembangunan strategis. Perjanjian kerjasama ini menyangkut penyelenggaraan jalan nasional (eksisting) yang melintas dalam kawasan konservasi taman nasional wisata alam Camplong, taman wisata alam Ruteng, taman wisata alam Tuti Adagae, dan cagar alam Watu Ata. Kepala BPJN NTT, Agustinus Junianto mengungkapkan, sinergitas dalam pelaksanaan pembangunan untuk masyarakat umum sangat diperlukan, karena pembangunan jalan melewati kawasan konservasi yang menjadi kewenangan dari BBKSDA. "Kami komitmen meminimalkan dampak, baik secara langsung maupun tidak. Kami juga turut berpartisipasi dalam upaya perlindungan dan pelestarian ekosistem dan sumber daya alam hayati," ujarnya, Jumat (22/09/2023) kemarin. Sementara Kepala BBKSDA NTT, Arief Mahmud, mengharapkan kerjas

Satker/PPK di BPJN Jambi Kebut Progres Paket IJD

Gambar
BARAK, (Jambi)- Jajaran Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) dibawah Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jambi, terus mengebut pekerjaan proyek Inpres Jalan Daerah (IJD). Diketahui, TA 2023 ini, BPJN Jambi dan jajaran mendapat alokasi anggaran bagi 8 paket pekerjaan proyek IJD yang tersebar disejumlah wilayah Provinai Jambi. Kepala BPJN Jambi, Ibnu Kurniawan mengungkapkan, setidaknya terdapat 42 Km jalan daerah yang pihaknya kerjakan tahun ini, seperti ruas jalan Tugu PMMD-Kampung Laut dan ruas Parit Selamat-Kuala Mendahara di Kab Tanjab Timur. Selanjutnya ada pula ruas Talang Duku-Kemingking dan Simpang Tangkit-Simpang Desa Sungai Gelam di Kab Muaro Jambi. Kemudian dua ruas lainnya, yakni Simpang Ahok-Simpang Pramuka dan Tempino-Bulian. Keduanya merupakan ruas jalan Provinsi. "Pengerjaan sudah dimulai. Umumnya pekerjaan rekonstruksi berupa rigid pavement dan aspal. Tapi sebagian besar pekerjaan rigid," ujarnya dilansir Jambilink, Rab

Progres Fisik Paket IJD PJN I Aceh Sudah 21 Persen

Gambar
BARAK, (Aceh)- Diam-diam progres fisik paket Inpres Jalan Daerah (IJD) di Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I dibawah Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Aceh sudah mencapai 21 persen. Hal itu terungkap saat Pj Bupati Bireuen, Aulia Sofyan, bersama Kadis PUPR Bireuen dan jajaran turun langsung meninjau pelaksanaan paket IJD pada ruas Keude Alue Rheng-Alue Kuta Peudada, Selasa (19/09/2023) kemarin. Aulia dan jajaran menyusur lokasi proyek mulai dari SMAN I Peudada. Saat menjumpai para pekerja yang tengah sibuk mengoperasikan alat berat, Aulia langsung turun dari kendaraan untuk mendengarkan penjelasan dari pengawas dan pelaksana proyek. Aulia mengungkapkan, pembukaan akses jalan tersebut untuk memudahkan petani dan pekebun, termasuk membuka akses hingga ke lokasi transmigrasi lokal. Ia mendengarkan laporan dari pelaksana, jika progres fisik proyek tersebut sudah mencapai 21 persen, dan ditargetkan selesai pada akhir Desember 2023 nanti. Aulia juga, seperti dilansir tri

Bikin Sengsara Pengendara Bertahun-Tahun, Tol Japek II Elevated Jadi Bancakan Pemburu Rente

Gambar
BARAK, (Jakarta)- "Doa orang teraniaya cepat atau lambat pasti dikabulkan." Setidaknya itulah yang tergambar dari penambahan jumlah tersangka kasus korupsi pembangunan jalan tol Jakarta-Cikampek (Japek) II ruas Cikunir-Karawang Barat. Para pengguna jalan Tol Japek tidak akan mudah melupakan bagaimana besarnya kerugian yang dialami selama pembangunan tol layang Japek II. Selain waktu tempuh yang berkali-kali lipat lebih lama dari biasanya, pengguna jalan juga harus rela mengeluarkan biaya lebih setiap kali melakukan perjalanan, mulai dari biaya konsumsi hingga bahan bakar kendaraan. Sedikit demi sedikit, derita masyarakat pengguna jalan selama bertahun-tahun tersebut, kini mulai terbayar dengan ditetapkan sejumlah tersangka dugaan korupsi dalam proses pembangunannya. Setelah sebelumnya Kejagun menetapkan Dirut PT Jasa Marga Jalan Layang Cikampek periode 2016-2020, Djoko Dwijono, dan tiga tersangka lainnya yang terdiri dari Ketua Panitia Pengadaan Jasa Pemborongan, Jasa Konsult

KPPU Cari Data 17 Paket IJD di LPSE

Gambar
Ini Dia Penjelasan BPJN Lampung BARAK, (Lampung)- Komisi Pengawas Persaiangan Usaha (KPPU) Wilayah II, mempertanyakan lelang 17 paket Inpres Jalan Daerah (IJD) yang ditangani Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung. "Sejak pekerjaan dimulai, kami sudah coba telusur data paket-paketnya, baik dilaman LPSE maupun e-katalog. Hanya saja sampai saat ini belum kami temukan," ujar Kepala Kantor KPPU Wilayah II, Wahyu Bekti Anggoro layaknya dilansir rilis.id, Selasa (19/09/2023) kemarin. Menurut Wahyu, karena pekerjaan sudah dimulai sejak Juli lalu, mestinya sekarang data-datanya sudah bisa diakses. "Kami akan mengundang Kabalai untuk meminta keterangan, proses lelangnya seperti apa," tegasnya. Aturannya Jelas Sementara informasi yang diperoleh infobarak, 17 paket IJD di BPJN Lampung seluruhnya dilelang menggunakan sistem e-katalog. Hal itu dilakukan, mengingat waktu pelaksanaan yang hanya 6 bulan dengan masa efektif pelaksanaan yang 5 bulan, mulai dari persiapan, mo

Paket IJD BPJN Papua Barat Buka Jalan Baru

Gambar
BARAK, (Papua Barat)- Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Papua Barat akhirnya memulai pelaksanaan pekerjaan paket Inpres Jalan Daerah (IJD) di Kabupaten Manokwari. Paket IJD BPJN Papua Barat kali ini terfokus pada pembangunan jalan baru ruas Pami-Marina-Kali Bambu. Bupati Manokwari Hermus Indou didamping Kepala BPJN Papua Barat, Mauluddin Said Latar pun turun lagsung untuk meninjau pelaksanaan proyek tersebut pada Senin (18/09/2023) kemarin. "Pembangunan ruas jalan ini sesuai usulan Pemkab Manokwari. Pengerjaannya menjadi tanggungjawab kami selaku pembina jalan daerah," ujar Mauluddin. Ia menjelaskan, jalan sepanjang 5,1 Km itu dibangun dengan lebar 6 meter, dan ruang milik jalan 11 meter. Anggarannya sendiri sebesar Rp 19 miliar bersumber dari APBN, dan dikerjakan oleh PT Alam Cendarawasih Jaya sejak 18 Agustus hingga 31 Desember 2023. Lantaran daya dukung jalan yang ada dalam kota sudah semakin tidak memungkinkan, katanya, maka Pemkab perlu membuka jalan baru untuk pen

Kabalai: IJD Gairahkan Perekonomian Masyarakat Bangka Selatan

Gambar
BARAK, (Babel)- Rehabilitasi/Rekonstruksi jalan daerah lewat paket-paket Inpres Jalan Daerah (IJD), diharapkan dapat menggairahkan perekonomian masyarakat dari desa. Hal itu diungkapkan Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Bangka Belitung (Babel), Dadi Muradi, Senin (18/09/2023). Diketahui, TA 2023 ini BPJN Babel dan jajaran merehabilitasi/rekonstruksi jalan milik daerah dari Toboali hingga Desa Serdang di Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Babel. "Ada penanganan efektif sepanjang 23 Km dari total panjang ruas 40 Km," ungkapnya dilansir antaranews, Senin (18/09/2023). Selain dapat menggairahkan perekonomian masyarakat dari pedesaan, penanganan ruas jalan itu juga dapat menambah kemantapan jalan dan konektivitas antar wilayah. "Manfaat paket IJD bagi pergerakan roda perekonomian daerah itu sangat positif," jelasnya. Pria komunikatif kelahiran Babel yang selalu memegang teguh prinsip kerja ikhlas itu juga menekankan, meskipun waktu pelaksanaan hanya 118 kale

Survey Semester I 2023, Jalan Nasional di Jambi 91 Persen Mantap

Gambar
BARAK, (Jambi)- Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jambi, Ibnu Kurniawan mengungkapkan, dari data survey Semester I TA 2023, kondisi kemantapan jalan nasional di Provinsi Jambi sudah mencapai 91 persen. "Jalan nasional yang rusak masih sekitar 8,9 persen, atau setara 117 Km. 50 persen diantaranya, atau setara 59 Km kami tangani tahun ini juga. Sementara sisanya akan terus kami tangani secara bertahap," ungkapnya, Sabtu (16/09/2023). Perbaikan yang pihaknya lakukan, akan terus berlangsung hingga akhir Desember 2023, sehingga se'iring perbaikan yang terus dilakukan, prosentase tingkat kemantapan jalan akan terus meningkat. Ibnu menjelaskan, kondisi jalan nasional yang rusak, paling banyak berada di wilayah Kabupaten Tebo. "Kerusakan jalan nasional disana mencapai 30 Km. Namun hingga saat ini, yang sudah diperbaiki sepanjang 13 Km dari target penanganan sepanjang 26 Km," jelasnya dilansir tribunnews, Sabtu (16/09/2023) kemarin. Sisa jalan yang masih rus

Bupati: Terima Kasih BPJN Bengkulu Bikin Mulus Jalan Kami

Gambar
BARAK, (Bengkulu)- Bupati Kaur, Provinsi Bengkulu mendukung penuh pelaksanaan paket Inpres Jalan Daerah (IJD) oleh jajaran PPK dan Satker dibawah Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Bengkulu diwilayahnya. Sebagai bentuk dukungan, sejumlah pihak menghadiri acara peletakan batu pertama, tanda dimulainya pekerjaan pengaspalan (hotmix) di Kecamatan Nasal, Kamis (14/09/2023) kemarin. Selain Bupati Lismidianto, hadir pula Wakil Bupati Herlian Muchrim, Kapolres Kaur Kajari Kaur, Dandim 0408, Satker pada BPJN Bengkulu Arvian dan tim, Danposal Linau, Sekda Kaur, Kadis PUPR Kaur, Staf Ahli, kontraktor pelaksana, konsultan pengawas, muspika Kec Kaur serta para Kades se-Kec Kaur. Dalam sambutannya, Kades Trijaya, Yosef Arista menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada BPJN dan jajaran yang akan meng-hotmix jalan yang selama ini di damba-dambakan oleh masyarakat. "Terima kasih atas pembangunan jalan yang sudah lama kami impikan ini. Dengan dibangunnya jalan ini, kelak dapat mendon

Perbaikan Kerusakan Ruas Bypass BIL-Mandalika Rampung

Gambar
BARAK, (NTB)- Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I pada Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) NTB dinyatakan telah merampungkan perbaikan kerusakan pada ruas jalan nasional Bypass BIL-Mandalika. Hal itu disampaikan Kadis PUPR Nusa Tenggara Barat (NTB), Muhammad Rum, dikantor Gubernur NTB, Kamis (14/09/2023). "Informasi dari teman-teman Balai, ruas jalan menuju sirkuit yang sempat mengalami penurunan, sekarang sudah tuntas diperbaiki," ujarnya. Tuntasnya perbaikan kerusakan pada Km 11 tersebut, katanya dilansir antaranews, membuat fungsi jalan kembali normal seperti biasanya, termasuk saat gelaran MotoGP pada 13-15 Oktober 2023 nanti. Rum juga menjelaskan, Pemprov dan Pemda se-NTB sangat terbantu dengan adanya Inpres Jalan Daerah (IJD). "Dengan adanya IJD, kami berharap kemantapan jalan di NTB hingga akhir TA 2023 ini mencapai 80 persen," tandasnya.* (Barak)

Geliat BPJN Aceh Hingga ke Pedalaman

Gambar
BARAK, (Aceh)- Semakin mepetnya waktu pelaksanaan paket-paket Inpres Jalan Daerah (IJD) membuat jajaran Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Aceh semakin meningkatkan durasi kerjanya. Kinerja kontraktor pelaksana terus dikawal dari waktu kewaktu, agar progres bisa tercapai sesuai rencana, bahkan diupayakan melebihi progres rencana. Rabu (13/09/2023) kemarin, antaranews merilis, sejumlah pekerja terlihat sibuk mengoperasikan alat berat membuka dan meratakan lahan untuk pembangunan jalan dipedalaman Aceh Basar, Aceh. Seperti diketahui, Direktorat Jenderal Bina Marga (DJBM) Kementerian PUPR mendapat alokasi anggaran sebesar Rp 14,6 triliun untuk tahap awal pelaksanaan paket-paket IJD. Anggaran sebesar itu digunakan untuk pembangunan, rehabilitasi/rekonstruksi jalan sepanjang 6.000 Km dan jembatan 2.300 meter milik Pemprov dan Pemkot/Pemda diseluruh Indonesia. IJD sendiri diterbitkan oleh Presiden Jokowi untuk mempercepat konektivitas jalan daerah dengan jalan nasional, dan diharapkan d

9 Km Jalan Nasional Mambi-Malabo Sudah Teraspal

Gambar
BARAK, (Sulbar)- Pembangunan jalan nasional penghubung Kabupaten Mamuju dengan Kabupaten Mamasa di Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) sudah menunjukkan kemajuan berarti. Hal itu terpantau saat Pj Gubernur Sulbar, Zudan Arif Fakrulloh meninjau lokasi proyek bersama Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulbar, Selasa (12/09/2023) kemarin. Dari keterangan Balai, kata Zudan, panjang jalan yang sudah teraspal sudah hampir 9 Km dari keseluruhan panjang ruas yang 12 Km. "Sisanya akan diselesaikan tahun 2023 ini juga," katanya dilansir pikiranrakyat, kemarin. Usai melihat langsung pekerjaan yang sedang berlangsung, Zudan menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat atas dukungannya terhadap infrastruktur jalan dan jembatan di Prov Sulbar. "Terima kasih kepada pemerintah pusat, mulai dari Presiden, Menteri PUPR, Dirjen Bina Marga serta Balai dan jajaran yang telah membuat jalan didaerah kami mulus. Sekarang sisanya tinggal sekitar 3,5 Km lagi," ujarnya. Selain mempersi

Bupati Algafry: BPJN Babel Akan Bikin Mulus Jalan Terak-SP Bandara Depati Amir

Gambar
BARAK, (Babel)- Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, menyampaikan kepada warganya, bahwa Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Bangka Belitung (Babel) akan bikin mulus ruas jalan Terak-Simpang Bandara Depati Amir. "Sekarang jalan ini belum teraspal. Tapi lewat paket Inpres Jalan Daerah (IJD), akan diaspal sampai mulus sepanjang 6,6 Km. Insya'Allah, targetnya selesai di akhir Desember 2023," ujarnya dihadapan warga Desa Pedindang beberapa waktu lalu. Selain meninjau lokasi proyek, Bupati Algafry hadir di kantor Desa Pedindang untuk mensosialisasikan pelaksanaan proyek kepada warga. "Saya ingin menyampaikan, setelah jalannya mulus, warga tidak perlu memutar jauh lagi untuk menuju Bandara. Selain hemat waktu, secara otomatis perekonomian warga pun ikut meningkat. Begitu pula nilai investasi tanah warga yang turut meningkat," jelasnya. Rehabilitasi/Rekonstruksi jalan itu, katanya dilansir bangkatengahkab, dibangunan oleh BPJN Babel menggunakan APBN sekitar Rp 48

Ditemani Kabalai, Bupati Tanah Datar Berkunjung ke DJBM Kementerian PUPR

Gambar
BARAK, (Jakarta)- Akibat masih banyaknya ruas jalan diwilayahnya yang mengalami kerusakan, baik rusak ringan, sedang hingga berat, Bupati Eka Putra memboyong rombongan Pemda Tanah Datar berkunjung ke Direktorat Jenderal Bina Marga (DJBM) Kementerian PUPR. Ditemani Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sumatera Barat (Sumbar), Thabrani, Bupati membawa serta Kadis PUPR Kab Tanah Datar Ten Feri, Kabag Hukum Audia Safitri, Kabag Prokopim Dedi Tri Widono, dan Kabid Pertanahan Hamiwati. Kedatangan Bupati Eka, langsung diterima oleh Dirjen Bina Marga Hedy Rahadian diruang kerjanya, Jum'at (08/09/2023) kemarin. Kepada Dirjen BM, Eka menyampaikan maksud kedatangannya untuk meminta dukungan pemerintah pusat memperbaiki sejumlah ruas jalan diwilayahnya, yang saat ini berada dalam kondisi rusak parah, terutama ruas jalan provinsi. "Kedatangan kami untuk mengusulkan perbaikan beberapa ruas jalan rusak di Tanah Datar, seperti ruas Lintau, Batusangkar-Simpang Baso, Simpang Baso-Pila

Penanganan Longsoran Galao-Auloto di Pulau Morotai Berjalan Baik

Gambar
BARAK, (Maluku Utara)- Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.4 pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Provinsi Maluku Utara, Abdul Hamid Payapo, memastikan pelaksanaan pekerjaan akses jalan (longsoran) pada ruas Galao-Auloto, tepatnya di Desa Cio, Kecamatan Morotai Selatan Barat, Pulau Morotai, Maluku Utara, berjalan dengan baik. Abdul Hamid menjelaskan, munculnya keberatan dari seseorang yang mengaku sebagai pemilik lahan yang dilewati proyek, cukup mengagetkan pihaknya. "Hingga hari ini, tidak ada kendala apapun dalam pelaksanaan pekerjaan dilapangan. Semunya berjalan dengan baik, karena persoalan lahan sudah diselesaikan lewat musyawarah tiga pemerintah desa bersama tokoh masyarakat, tokoh adat serta pemuda sejak Juli 2023 lalu," jelasnya. Hasil musyawarah yang dituangkan dalam surat kesepakatan bersama tersebut, lanjutnya, meminta pelaksana tetap melaksanakan pekerjaan mengingat lahan longsoran sangar mengancam keselamatan warga tiga desa Cio, dan berpotensi me

Geliat BBPJN Sumut Tingkatkan Kualitas Jalan Nasional

Gambar
BARAK, (Sumut)- Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Utara (Sumut) terus berupaya meningkatkan kualitas jalan nasional diseluruh ruas yang menjadi kewenangannya. Seperti halnya yang dilakukan pada ruas Siborongborong-Sipirok. Dari pejabat penyelenggara hingga pengawas lapangan, seakan tak pernah bosan mengawal setiap proses pekerjaan yang tengah berlangsung. Dari pantauan awak media seperti dilansir mediahumaspolri, saat ini BBPJN Sumut dan jajaran tengah melakukan penggalian saluran drainase hingga meratakan bahu jalan disepanjang ruas tersebut. Selain itu, ada pula pekerjaan hotmix, termasuk pemeliharaan hingga pengecatan jembatan. Salah seorang pengendara yang kebetulan melintas dilokasi pekerjaan, Tiorida Simanungkalit menuturkan, meskipun perjalanannya sedikit tersendat karena proses pekerjaan yang tengah berlangsung, namun ia memakluminya, karena perbaikan dan pembangunan jalan/jembatan yang tengah dilakukan demi kepentingan masyarakat banyak. Sementara pihak B

Mulai Paket IJD, PJN II Sulsel Temui Bupati Luwu Utara

Gambar
BARAK, (Sulsel)- Kepala Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah II Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) temui Bupati Luwu Utara di kantornya, Selasa (05/09/2023). Kunjungan jajaran Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sulsel tersebut untuk menyampaikan dimulainya paket proyek Inpres Jalan Daerah (IJD). Kasatker PJN Wilayah II Sulsel, Andri Irfan Rifa'i mengutarakan, tahun ini pihaknya akan melaksanakan 2 paket IJD di Kab Luwu Utara, salah satunya sudah terkontrak, dan sisanya dalam proses. "Hari ini kami datang untuk menyampaikan, bahwa pekerjaan dilaksanakan," ujarnya. Untuk tahap awal, katanya, pihaknya akan mengerjakan sepanjang 13 Km. "Tahun depan insya'Allah akan dilanjutkan hingga ke Ibu Kota Kecamatan Seko," ungkapnya. Terkait pekerjaan lanjutannya nanti, jelasnya, pihaknya bahkan membantu detail design-nya, karena pihaknya komitmen menuntaskan pembangunan jalan tersebut. Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani sendiri menyampaikan kom

Pemprov Riau: Kita Terbantu 4 Ruas Jalan Provinsi Dikerjakan BPJN

Gambar
BARAK, (Riau)- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akhirnya bisa bernafas lega setelah Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Riau mulai mengerjakan 4 ruas jalan kewenangan provinsi lewat paket Inpres Jalan Daerah (IJD). "Kita sangat terbantu dengan adanya IJD. 4 ruas jalan kewenangan provinsi kini tengah dikerjakan oleh BPJN Riau dan jajaran". Demikian disampaikan Kadis PUPR-PKPP Prov Riau, M Arief Setiawan kepada media, Selasa (05/09/2023). Empat ruas yang dikerjakan tersebut, katanya, yakni ruas Simpang Bunut-Teluk Meranti sepanjang 5,5 Km, Teluk Piyai (Kubu)-Panipahan (Batas Sumut 3,4 Km, Lipat Kain-Lubuk Agung sepanjang 5 Km, dan ruas jalan Simpang Barang-Lubuk Gaung sepanjang 4,5 Km. "Anggaran yang dipakai untuk 4 paket IJD ini senilai Rp 138,3 miliar yang bersumber dari APBN, dari total alokasi sebesar Rp 384,5 miliar termasuk untuk penanganan ruas-ruas jalan kewenangan Kabupaten/Kota se-Prov Riau," jelasnya dilansir goriau, kemarin.* (Barak)

BPJN Aceh Diapresiasi Pemda Terkait Rekonstruksi Jalan Lamtamot-Panca

Gambar
BARAK, (Aceh)- Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, mengapresiasi kinerja Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Aceh dan jajaran yang merekonstruksi ruas jalan Lamtamot-Gampong Panca lewat paket Inpres Jalan Daerah (IJD). "Alhamdulillah, jajaran BPJN Aceh telah melaporkan secara resmi soal pekerjaan paket IJD pada ruas jalan Lamtamot-Gampong Panca," ungkapnya kepada media, Selasa (05/09/2023). Kepastian itu, kata Bupati, diperolehnya usai PPK terkait menyampaikan informasi soal dimulainya rekonstruksi jalan kabupaten dengan lebar 4 meter tersebut. Meskipun masa aktif penggunaan anggaran hanya tersisa empat bulan, Bupati yakin PPK dapat mengawal proses pekerjaan hingga pihak pelaksana mampu menyelesaikan pekerjaan dengan baik. "Saya minta semua pihak mendukung penuh proyek yang akan membuka keterisolasian wilayah Panca hingga Lamkubu. Jalan yang dibangun ini akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Mari kita bantu dengan sepenuh hati, agar selesai sesuai target,&q

Kasatker PJN Wil I, Azwar Edi, Dampingi Ketua DPRD Jambi Tinjau Dua Paket IJD

Gambar
BARAK, (Jambi)- Didampingi Kepala Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I, Azwar Edi, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto bersama rombongan turun lapangan untuk memantau proses pelaksanaan dua paket proyek Inpres Jalan Daerah (IJD). Dua proyek IJD yang ditinjau tersebut berlokasi di Desa Talang Duku, Kecamatan Alam Barajo, dan kawasan Sungai Gelam. "Hari ini saya didampingi anggota Komisi III, Kasatker PJN Wilayah I Jambi dan aparat desa sengaja turun untuk memantau proses pembangunan paket-paket IJD untuk masyarakat Prov Jambi," ujarnya disitat lihatjambi, Senin (04/09/2023). Mewakili masyarakat Jambi, ia menyampaikan terima kasih atas perhatian pemerintah pusat melalui Satker PJN Wilayah I pada Balai Pelaksanan Jalan Nasional (BPJN) Jambi terhadap kebutuhan infrastruktur masyarakat Jambi. Edi menjelaskan, kedua jalan kawasan industri itu sudah lama mengalami kerusakan parah dan dikeluhkan masyarakat. Namun anggaran APBD sangat terbatas, sehingga tidak kunjung

Pembangunan Jalan Paralel Batas Kalbar-Kaltim 608 Km Tuntas Akhir 2024

Gambar
BARAK, (Kalbar)- Fokus Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR dalam penyelesaian proyek-proyek strategis nasional kian hari semakin terlihat. Salah satunya penyelesaian pembangunan jalan paralel Batas Kalimantan Barat (Kalbar)- Batas Kalimantan Timur (Kaltim). Terkini, dari panjang ruang Nanga Era-Batas Kaltim 149 Km, 25 Km diantaranya sudah teraspal, dan 25 Km lainnya sedang dalam proses pengaspalan hingga Mei 2024 nanti. Kementerian menargetkan proyek tersebut rampung seluruhnya pada akhir TA 2024 nanti. "Harapannya, pembangunan jalan ini dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat yang bermukim dikawasan perbatasan dan daerah-daerah pedalaman," ujar Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono dalam keterangannya, Senin (04/09/2023). Ia meminta pelaksana benar-benar memperhatikan detail design dan penataan lereng. "Setiap titik ekstrim yang rawan longsor dipasangi pengaman tebing. Harus ditata, jangan sampai erosi yang dapat mematikan tanaman sekitar dan mencemari sungai diba

TA 2024 Kementerian PUPR Dapat Alokasi Anggaran Rp 146,98 Triliun

Gambar
Ini Dia Rinciannya BARAK, (Jakarta)- Jelang akhir masa pengabdiannya, pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin mengalokasikan anggaran lumayan besar untuk merampungkan pembangunan infrastruktur strategis nasional. Dari besar alokasi anggaran bagi Kementerian PUPR yang sebesar Rp 146,98 triliun, Direktorat Jenderal Bina Marga (DJBM) mendapat alokasi paling sulung dibanding direktorat- direktorat lainnya, yakni sebesar Rp 55,39 triliun. Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono mengungkapkan, anggaran tersebut akan digunakan untuk percepatan penyelesaian proyek-proyek infrastruktur yang sudah berjalan (MYC), agar manfaatnya bisa segera dirasakan oleh rakyat. "Prioritas penananganan TA 2024, yakni penyelesaian Program Strategis Nasional (PSN), termasuk kegiatan prioritas paket-paket Multy Years Contrac (MYC) dan program Operasi, Pemeliharaan, Optimalisasi, dan Rehabilitasi (Obor)," ungkapnya saat Raker dengan DPR pekan kemarin. Selain itu, katanya, Presiden juga meminta Kementerian PUPR melak

Ruas Protokol Pekanbaru Sudah Jadi Milik Provinsi, Segera Serah Terima

Gambar
Paket Sudirman-Muara Lembu Terus Berjalan BARAK, (Riau)- Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Riau terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan infrastruktur jalan dan jembatan yang menjadi kewenangan. Begitu pula untuk ruas jalan yang lewat SK Menteri PUPR tahun 2022 sudah beralih status menjadi jalan provinsi, tidak serta-merta diserahterimakan sebelum berada dalam kondisi mantap. "Jalan Jenderal Sudirman (protokol) Kota Pekanbaru, sudah berubah status sejak 2022. Proses serah-terimanya akan segera dilakukan setelah pengaspalan ulang selesai dilaksanakan." Demikian keterangan Kepala BPJN Riau, T Yuliansyah kepada infobarak, Minggu (03/09/2023). Sementara untuk pekerjaan preservasi pada ruas jalan nasional Jenderal Sudirman-Muara Lembu, jelasnya, akan terus berlanjut hingga TA 2024 nanti. "Untuk ruas jalan Jenderal Sudirman-Muara Lembu, ada paket preservasi tahun jamak (MYC) TA 2023-2024. Saat ini pekerjaan terus berlangsung, dan capaian progresnya sesuai target,&q

BPJN Jambi & Jajaran Geber Perbaikan Sejumlah Ruas Jalan Nasional

Gambar
BARAK, (Jambi)- Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Jambi dan jajaran Satker/PPK-nya terus memperbaiki sejumlah ruas jalan nasional yang menjadi kewenangannya. Kepala BPJN Jambi, Ibnu Kurniawan mengungkapkan, jajaran Satker dan PPK se-Provinsi Jambi terus menggeber perbaikan disejumlah ruas yang berpotensi membuat masyarakat pengendara tidak nyaman. "Pekerjaan pemeliharaan terus dilaksanakan sepanjang tahun diseluruh ruas jalan nasional," ujarnya beberapa waktu lalu. Selain itu, hingga akhir TA 2023 ini, katanya, setidaknya terdapat 59,14 Km yang direkonstruksi maupun peningkatan. Ia juga menjelaskan, dari hasil survey pada semester I 2023 lalu, panjang jalan kewenangannya yang belum mencapai kemantapan maksimal 117,65 Km, atau setara 8,9 persen dari total panjang jalan nasional di Provinsi Jambi 1.197,25 Km. "Hingga semester I 2023, tingkat kemantapan jalan nasional di Jambi sudah diangka 91,05 persen. Meski demikian, tingkat kemantapannya akan terus meningkat seiri

Jalur Pansela Jabar Tingkatkan Perekonomian Warga, Pesonanya Tak Terbantahkan

Gambar
Catatan Redaksi SEMAKIN mantapnya kondisi jalan nasional sepanjang Pantai Selatan (Pansela), membawa dampak positif bagi perkembangan ekonomi masyarakat pesisir. Pun juga dengan masyarakat yang bermukim dan mengandalkan jalur Pansela Jawa Barat (Jabar) sebagai akses utama dalam kesehariannya. Lewat Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI-Jabar dan jajaran, Direktorat Jenderal Bina Marga (DJBM) Kementerian PUPR terus meningkatkan kualitas infrastruktur jalur Pansela, hingga saat ini dapat memcapai kemantapan yang memuaskan. Pandangan tentang infrastruktur yang mantap dapat meningkatkan daya saing dan mendongkrak pertumbuhan ekonomi suatu wilayah, setidaknya tergambar dari kehidupan masyarakat yang dilintasi jalur Pansela Jabar, mulai dari Kabupaten Sukabumi, Cianjur, Garut, Tasikmalaya, Ciamis hingga Pangandaran. Seperti diketahui, masyarakat Jabar yang menjadi pengguna aktif jalur Pansela Jabar rerata menggantungkan hidup dari hasil perkebunan, pertanian, perikanan hingga pa