Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2023

Korupsi Uang Muka Proyek BPJN, 'KB' Ditahan Kejati Sulteng

Gambar
BARAK, (Sulteng)- Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tengah (Sulteng), menahan seorang tersangka pengemplang uang muka proyek pada Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulteng. Tersangka berinisial "KB" tersebut merupakan Manager Operasional dari PT Srikandi Jawara Dunia (PT SJD) yang diduga kuat mengemplang (korupsi- red) uang muka proyek TA 2018 lalu. "Tersangka KB kami tahan di Rutan Kelas II Palu," ujar Kasipenkum Kejati Sulteng, Abdul Haris Kiay, layaknya dilansir voi, Kamis (26/10/2023) kemarin. Penahanan, lanjutnya, dilakukan berdasarkan Surat Perintah Penahanan Tingkat Penyidikan No Print-03/P2.5/Fd.1/10/2023 tertanggal 25 Oktober 2023. Abdul menjelaskan, paket pekerjaan jalan/jembatan pada BPJN Sulteng TA 2018 tersebut, diduga merugikan negara sekitar Rp 1,6 miliar. Ia juga mengungkapkan, tidak menutup kemungkinan akan ada tersangka lain dalam kasus tersebut. "Paket di BPJN Sulteng itu dikerjakan oleh PT SJD yang beralamat di Surabaya, Jawa Timur (J

Bupati Cek Pekerjaan IJD Ruas Tombang Padang-Selayang Mudik

Gambar
BARAK, (Sumbar)- Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat, Ptovinsi Sumatera Barat (Sumbar) memberikan perhatian khusus pada paket pembangunan proyek Inpres Jalan Daerah (IJD) ruas Tombang Padang-Silayang Mudik di Kacamatan Ranah Batahan. Jum'at (27/10/2023), Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi, sengaja turun langsung untuk mengecek proses pembangunan proyek yang dikerjakan jajaran Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sumbar. Usai meninjau proses pekerjaan paket IJD Tombang Padang-Silayang Mudik, Hamsuardi juga menyempatkan untuk melihat langsung pelebaran Jalan Lingkar Silaping, peningkatan jalan Paroman Sawah-Kampung Pinang, peningkatan jalan Trans PB II di Kec Koto Balingka, dan peningkatan jalan keliling Kota Ujung Gading di Kec Lembah Melintang. Usia melihat langsung proses pekerjaan dilapangan, Hamsuardi mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat, utamanya BPJN Sumbar dibawah Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR yang telah mengalokasikan anggaran bagi paket IJD Tombang Padang-Si

Sampaikan Aspirasi, DPRD Kalteng Kunjungi Kementerian PUPR

Gambar
BARAK, (Kalteng)- Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) belum lama ini mengunjungi Kementerian PUPR di Jakarta Selatan. Kunjungan tersebut untuk menyampaikan aspirasi terkait penangan jalan dan jembatan di Kalteng, baik jalan nasional, provinsi, maupun Kabupaten/Kota. "Masih ada beberapa ruas jalan di Kalteng yang memerlukan penanganan, seperti halnya ruas Trans Kalimantan. Mudah-mudahan aspirasi kami bisa ditindaklanjuti," ujar Ketua Komisi IV DPRD Kalteng, HM Sriosako. Peningkatan kualitas jalan, katanya dilansir borneonews Jum'at (27/10/2023), sangat penting untuk mendukung kalancaran arus barang dan jasa maupun orang. "Kami berharap, dengan semakin meningkatnya kualitas jalan dan jembatan, dapat membawa Prov Kalteng jauh lebih maju lagi, dan masyarakatnya pun lebih sejahtera lagi," harapnya. Selain itu ia menegeskan, pihaknya terus mendorong Pemda untuk lebih mengintensifkan lagi komunikasi dengan pemerintah pusat, agar kemantapan jalan dan jem

Jelang Musim Penghujan, BBPJN Jateng Giatkan Pembersihan Drainase

Gambar
BARAK, (Jateng)- Jelang memasuki musim penghujan, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Tengah (Jateng)-DIY semakin menggiatkan penanganan saluran drainase. Hal itu dilakukan agar saat puncak musim penghujan nanti tiba, tidak ada lagi air yang menggenangi badan jalan dalam waktu yang lama hingga menyebabkan banjir dan merusak kontruksi jalan. "Kegiatan rutin yang kami intensifkan, diantaranya pembersihan saluran samping (drainase) dan gorong-gorong, agar saat musim hujan tiba, drainase dapat berfungsi maksimal," ujar Kepala BBPJN Jateng-DIY, Rien Marlia dalam Rakor Persiapan Menghadapi Musim Penghujan dengan Walikota Semarang, Rabu (18/10/2023) lalu. Sementara terkait usulan Walikota soal bantuan penanganan jalan dan jembatan diwilayah Semarang, seperti pelebaran jembatan pada ujung akses Bandara A Yani menuju jalan Arteri Yos Soedarso serta pelebaran Simpang Puri Anjasmoro menuju Kali Tengah, Rien menuturkan, untuk dapat menangani ruas yang berada diluar jalan

Paket IJD Jalan Hasanudin Kota Semarang Diapresiasi

Gambar
BARAK, (Jateng)- Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan paket Inpres Jalan Daerah (IJD) pada ruas Jalan Hasanudin. Diketahui, sejak beberapa tahun terakhir, ruas jalan Hasanudin tidak pernah tersentuh perbaikan maupun pemeliharaan lantaran minimnya anggaran yang dimiliki Pemkot Semarang. Namun setelah adanya program IJD, PPK pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I dibawah BBPJN Jawa Tengah (Jateng)-DIY, mulai memperbaiki ruas jalan tersebut. "Warga telah mengapresiasi pembangunan jalan Hasanudin yang sudah bertahun-tahun tidak ada pemeliharaan," ujar Kadis PU Kota Semarang,  Suwarto. IJD, lanjutnya, sangat membantu meringankan beban APBD bagi penanganan infrastruktur jalan/jembatan, agar tercapai kemantapan seperti yang diharapkan. Perbaikan jalan Hasanudin sendiri, dilakukan menggunakan konstruksi rigid pavement pada sisi selatan, dan aspal pada sisi bagian utara. Menurutnya, seperti dilansir wongapak.suarameredeka, Ra

Jum'at Presiden ke Lampung, Progres IJD Berkisar 50-60 Persen

Gambar
BARAK, (Lampung)- Rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Lampung pada Jum'at (27/10/2023), membuat Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung mensegerakan capaian progres fisik paket-paket Inpres Jalan Daerah (IJD) yang ditugaskan kepada pihaknya. Diketahui, BPJN Lampung mengerjakan 17 paket IJD dengan panjang ruas sekitar 104,98 Km. Paket-paket itu terdiri atas ruas SP. Segitiga Emas-Muara Tenang, Muara Tenang-Margo Jadi, Bigatama-Pasar Batang, Daya Sakti-Makarti, Labuhan Maringgai-Marga Sari, Padasuka Selatan-Tanjung Rusia Timur-Selapan, Pekon Bangun Negara-Cukuh Senuman, Pagar Dewa-Lombok, Negeri Baru-SP 3, dan Keramat Teluk-Sri Widodo. Selain itu, IJD tahap awal juga BPJN Lampung ditugaskan mengerjakan ruas Adijaya-Tulung Randu dan SP. Daya Murni-Gunung Batin, SP. Randu-Seputih Surabaya, Kota Gajah-SP. Randu I, Kota Gajah-SP. Randu II, SP. Korpri-Purwotani, dan ruas SP. Korpri-Purwotani (akses menuju Kota Baru). Kepala BPJN Lampung, Susan Novelia mengungkapkan, progres fisik

Pembangunan Jalan Nasional Balekambang-Gondanglegi Lot A Tak Jelas Kapan Dimulai

Gambar
BARAK, (Jatim)- Pembangunan jalan nasional Balekambang-Gondanglegi, utamanya ruas Wonokerto-Gondanglegi sepanjang 15 Km, hingga saat ini belum ada kepastian. Hal itu diungkapkan Kadis Pekerjaan Umum Bina Marga (PUBM) Kabupaten Malang, Khairul Isnadi Kusuma baru-baru ini. Namun demikian, dirinya memastikan pembangunan jalan nasional Balekambang-Gondanglegi ruas Balekambang-Wonokerto sepanjang 16 Km yang masuk dalam Lot B, direncanakan berlangsung pada awal TA 2024 nanti. Khairul menuturkan, untuk pembangunan ruas Balekambang-Wonokerto, pemerintah telah menyiapkan pagu anggaran sebesar Rp 200 miliar yang bersumber dari Loan. "Untuk dananya sudah disetujui dari Loan. Sekarang sedang proses lelang. Insya'Allah awal TA 2024 sudah bisa eksekusi," harapnya. Sementara ini, lanjutnya, pihaknya menggunakan anggaran pemeliharaan untuk menangani kerusakan seperti berlubang dan bergelombang. "Kemarin jalan yang bergelombang sudah kami kepras dulu agar rata. Meskipun tidak mulus,

Pemkot Semarang Minta BBPJN Jateng-DIY Tangani Drainase dan Jalan Nasional

Gambar
BARAK, (Jateng)- Walikota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu (Mbak Ita), meminta Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Tengah (Jateng)-DIY mempercepat proses penanganan drainase dan jalan jelang musim penghujan, atau awal Desember 2023 nanti. Hal itu disampaikan Mbak Ita dalam Rakor bersama perwakilan Kementerian PUPR di Balai Kota Semarang, Jum'at (20/10/2023) kemarin. "Khusus untuk penanganan saluran drainase, kami harapkan sudah bisa berfungsi maksimal saat musim penghujan tiba," tegasnya. Permintaan itu pun disepakati bersama dalam Rakor percepatan peningkatan saluran air dan jalan jelang musim penghujan tersebut. "Sarana-prasarana harus lebih dulu diamankan. Minggu depan saya akan lihat semuanya. Ini perlu segera direalisasikan. Saya akan turun langsung untuk mengecek hasilnya nanti dilapangan," ujarnya. Selain meminta penanganan jalan dan drainase di percepat, ia juga meminta jalan Usman Janatin dikawasan Pelabuhan Tanjung Emas segera dipe

PJN 1 Sultra Jelaskan Ruas Trans Sulawesi Yang Disebut-Sebut Rusak

Gambar
BARAK, (Sultra)- Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I pada Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulawesi Tenggara (Sultra), memberikan klarifikasi lengkap  terkait informasi soal masih adanya jalan nasional yang rusak di Provinsi Sultra. Kepala Satker PJN Wilayah I Sultra, Marlin menjelaskan, kerusakan pada ruas jalan nasional di Sultra, terutama di Kabupaten Kolaka Utara, saat ini sedang dalam penanganan secara menyeluruh. "Meskipun tingkat kerusakan tidak sampai mengkhawatirkan masyarakat pengguna jalan, namun semuanya tengah dalam penanganan secara menyeluruh dengan paket Multy Years Contrac (MYC)," ujarnya dalam keterangan pers kepada infobarak, Minggu (22/10/2023). Pada jalan nasional Trans Sulawesi ruas Kolaka Utara-Wolo, katanya, saat ini tengah berlangsung dua paket pekerjaan MYC sepanjang 51 Km menggunakan dana yang bersumber dari SBSN TA 2022-2024. "Pekerjaanya banyak berupa pelebaran jalan dari 4,5 meter menuju standar jalan nasional 7 meter,&q

Jalan Nasional Rusak, Menteri PUPR Turun Langsung ke Sultra

Gambar
BARAK, (Sultra)- Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, langsung turun lapangan untuk mengecek kondisi jalan nasional yang sudah sejak lama mengalami kerusakan di Sulawesi Tenggara (Sultra). Sabtu, Menteri Basuki dikhabarkan turun untuk melihat langsung kondisi kerusakan jalan Trans Sulawesi di Kecamatan Porehu, Kabupaten Kolaka Utara. Kehadiran Menteri bukan hanya sebatas memantau kondisi jalan nasional yang rusak, namun terkait pula dengan percepatan peningkatan konektivitas jalan daerah dengan jalan nasional. "Semua jalan nasional yang rusak akan ditangani. Begitu pula dengan jalan daerah yang akan ditangani sesuai Inpres Jalan Daerah (IJD)," ujarnya dilansir bumisultra, Minggu (22/10/2023). Menteri menjelaskan, terdapat beberapa usulan Pemda yang masuk ke Kementeriannya untuk ditangani lewat paket IJD, seperti penanganan pangaman jalan Bypass Lasusua, jalan rusak di Kec Purehu dan penanganan sungai di Kec Lasusua dan Ranteangin. Turut mendampi

Paket IJD PJN III Sulsel Masuk Tahap Pengaspalan

Gambar
BARAK, (Sulsel)- Khabar baik datang dari pelaksanaan pekerjaan paket Inpres Jalan Daerah (IJD) ruas Taccipi-Koppe di Kabupaten Bone oleh Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah III dibawah Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sulawesi Selatan (Sulsel). Pasalnya, saat ini para pekerja tengah memasuki tahap penghamparan aspal. "Alokasi anggarannya sekitar Rp 14 miliar untuk pekerjaan sepanjang 17 Km dari Taccipi hingga Koppe," ungkap Kepala Satker PJN Wilayah III Sulsel, Malik. Ia memastikan, pekerjaan fisik yang dimulai sejak 24 Juli 2023 lalu itu bisa diselesaikan tepat waktu sesuai kontrak hingga 31 Desember 2023 nanti. "Melihat capaian progres fisik yang positif, kita optimis pekerjaan selesai tepat waktu. Saat ini tengah dilaksanakan pengaspalan dan galian batu," ujarnya dilansir detiksulsel, Jum'at (20/10/2023). Dipihak lain, Kepala Dinas BMCKTR Bone, Askar mengungkapkan, kerusakan ruas jalan Bone-Makassar selama dua tahun terkahir sudah sa

Progres Fisik Jalan Lingkar Gorontalo Menggembirakan

Gambar
BARAK, (Gorontalo)- Upaya Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Gorontalo dalam mewujudkan harapan masyarakat terkait pembangunan jalan Lingkar Luar Gorontalo kini terlihat nyata. Pasalnya, pembangunan yang dilakukan kini telah memasuki tahap akhir, lengkap dengan berbagai ornamen pendukung seperti pembatas jalan, rambu-rambu, pos terpadu, hingga lampu PJU. Kepala Satker PJN Wilayah I Gorontalo, Ringgo Radetyo mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah fokus membangun dua jembatan dan satu semi terowongan. "Setelah jembatan dan semi terowongan selesai, baru proses pengaspalan yang merupakan tahap akhir pekerjaan diterapkan," ujarnya. Tahun ini, katanya lagi, pekerjaan terfokus pada penyelesaian segment satu dan dua. Untuk segmen satu masih ada pekerjaan penyambungan jalan (pembangunan jembatan- red). Hingga TA 2023 ini, progres pekerjaan jalan sudah mencapai 50 persen, dan progres jembatan sudah 70 persen. "Kami optimis pekerjaan akan selesai tepat waktu sesuai

Enam Ruas Jalan di Sulut Naik Status Jadi Jalan Nasional

Gambar
BARAK, (Sulut)- Pemprov Sulawesi Utara (Sulut) bisa bernafas lega setelah enam ruas jalan daerah naik status menjadi jaringan jalan nasional. Dengan adanya peningkatan status jalan tersebut, dipastikan kualitas kemantapan jalan daerah di Provinsi Sulut akan semakin meningkat. Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulut, Hendro Satrio mengungkapkan, perubahan status jalan itu berdasarkan SK Menteri PUPR No 430/2022. "Ruas jalan daerah yang kini berubah status menjadi jalan nasional terdiri atas Akses Terminal Baroko di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara sepanjang 800 meter, Lingkar Luar Kota manado 10 Km, dan Outer Ringroad Manado II sepanjang 6,3 Km," ungkapnya. Selain itu, lanjut pria yang dikenal dekat dengan berbagai kalangan tersebut, ada pula ruas Simpang Soekarno, Akses Tol Airmadidi di Kab Minahasa Utara sepanjang 1,3 Km, dan Akses Tol Airmandidi-Simpang Tondano sepanjang 1,8 Km. "Kemudian ruas Likupang di Kab Minahasa Utara sepanjang 2,8 Km juga kini stat

PUPR-PKPP: IJD BPJN Riau Sangat Membantu

Gambar
BARAK, (Riau)- Kinerja pembangunan jalan daerah melalui paket Inpres Jalan Daerah (IJD) oleh Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Riau, mendapat apresiasi dari Pemprov Riau. Kepala Dinas PUPR-PKPP Riau, M Arief Setiawan mengungkapkan, meskipun baru empat IJD yang berjalan, namun sangat membantu meningkatkan konektivitas jalan provinsi maupun Kabupaten dan Kota se-Prov Riau. "Paket IJD sangat membantu menambah kemantapan jalan daerah di Prov Riau," ujarnya. Diketahui, empat paket IJD tengah dikerjakan dengan capaian progres fisik yang memuaskan oleh BPJN Riau. Paket itu terdiri atas ruas Simpang Bunut-Teluk Meranti sepanjang 5,5 Km, Teluk Piyai (Kubu)-Panipahan (Batas Sumut) 3,4 Km, ruas Lipat Kain-Lubuk Agung 5 Km, dan ruas Simpang Barang-Lubuk Gaung sepanjang 4,5 Km. "Empat paket itu dikerjakan menggunakan APBN sebasar Rp 138,8 miliar dari total anggaran IJD bagi Prov Riau sebesar Rp 384,5 miliar," jelasnya. Ia pun mengapresiasi kinerja BPJN Riau dalam pelaksana

Lasarus Janji Perjuangkan Pembangunan Jalan & Jembatan Paralel di Kalbar

Gambar
BARAK, (Barak)- Ketua Komisi V DPR-RI, Lasarus, mengapresiasi kinerja pemerintah dalam membangun jalan paralel yang membuka keterisolasian sejumlah desa di Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar). "Pembangunan jalan paralel ini sangat membantu bagi masyarakat yang selama ini hanya mengandalkan jalur transportasi sungai," ujarnya saat meninjau pembangunan jalan paralel di Nanga Era, Kec Putussibau Selatan, Kab Kapuas Hulu, Kalbar. Pembangunan jalan paralel tersebut, lanjutnya, kelak akan menghubungkan 16 desa di Kec Putussibau Selatan dengan daerah lain disekitarnya, hingga menuju Kapuas Hulu tembus ke Kalimantan Timur (Kaltim). Dari 16 desa itu, terdapat beberapa desa yang sama sekali belum memiliki akses lewat jalur darat, yakni Desa Kareho, Desa Sungai Uluk, Desa Belatung dan Desa Tanjung Lokang. "Saya akan terus perjuangkan realisasi pembangunan jalan dan jembatan didaerah perbatasan ini hingga desa paling timur di Kapuas Hulu," ucapnya. Selain jalan, Lasarus juga ber

Oktober BBPJN Bangun Jalan Akses Pelabuhan Kenyamukan

Gambar
BARAK, (Kaltim)- Karena keterbatasan anggaran yang di miliki daerah, pemerintah pusat melalu Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Kalimantan Timur (Kaltim) akan membangun jalan akses Pelabuhan Kanyamukan di Kabupaten Kutai Timur. Hal itu diungkapkan Anggota Komisi V DPR RI, Irwan, saat meninjau lokasi yang menjadi lahan pembangunan tersebut. "Ini jalan daerah. Tapi karena Pemda tak bisa membangun, maka pembangunannya di intervensi dengan APBN," ucapnya. Proses pembangunannya sendiri, lanjutnya, akan dilakukan dalam dua tahap. "Tahap pertama dilaksanakan tahun ini, dan fokus pada pengukuran kedalaman area rawa. Tahap kedua tahun depan, baru fokus pada pekerjaan konstruksi jalannya," jelasnya disitat kabaretam, kemarin. Diketahui, untuk pembangunan jalan tersebut, pemerintah pusat dikhabarkan telah menyiapkan anggaran sekitar Rp 89 miliar. Pihak Balai sendiri mengungkapkan, jalan yang akan pihaknya bangun ini sepanjang 700 meter dengan lebar 16 meter (dua ja

Hitungan Jam BPJN Aceh Buka Jalur Yang Ambles di Aceh Tengah

Gambar
BARAK, (Aceh)- Kesigapan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Aceh dan jajaran dalam menghadapi segala setuasi tak perlu diragukan lagi. Dalam menghadapi musibah tanah longsor dan jalan ambles sekalipun, tim BPJN Aceh selalu siap dalam 24 jam non-stop. Pun yang dilakukan tim PJN Wilayah III Aceh dalam mengatasi jalan yang ambles pada ruas jalan nasional Takengon-Gayo Lues, tepatnya disekitaran Dusun Ketapang, Kp  Uwag, Kec Linge, Aceh Tengah. Hanya dalam hitungan jam, jalan ambles yang sempat melumpuhkan arus lalu lintas tersebut tertangani dengan baik. Diungkapkan Kapolsek Linge, Ipda Sofyan Kurniawan, kejadian ambles pada Sabtu (14/10/2023) pagi, dan perbaikan dengan cara menimbun badan jalan yang ambles selesai pada sore harinya. Tak tinggal diam, aparat TNI Polri pun turut membantu hingga jalan selesai diperbaiki, dan langsung dibuka untuk semua jenis kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. "Alhamdulillah sekarang jalannya sudah bisa dilewati oleh semua jenis kendaraan.

Tegas, BPJN Kalsel Putus Kontrak Jembatan Paringin

Gambar
BARAK, (Kalsel)- Lantaran pekerjaan pembangunan Jembatan Paringin di Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) tidak menunjukkan kemajuan berarti, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kalsel langsung menerapkan pemutusan kontrak setelah melewati sejumlah tahapan yang dipersyaratkan. "Benar, kontraknya kami putus, karena progres tidak ada kemajuan," ujar PPK paket Jembatan Paringin, Dwi, dalam keterangannya kepada infobarak, Jum'at (13/10/2023). Ditanya soal permasalah yang dihadapi pihak pelaksana sehingga tidak sanggup melanjutkan pekerjaan, ia menjelaskan, sejak awal penyedia jasa kesulitan masalah keuangan. "Hal itu terpantau dari sekian lama masa pelaksanaan berjalan, progres fisik tidak menunjukkan kemajuan berarti," ungkapnya. Diketahui, tender paket jembatan Paringin dilakukan oleh Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi (BP2JK) dengan pagu anggaran sebesar Rp 32,3 miliar, dan dimenangkan kepada PT Sarjis Agung Indrajaya dengan kontrak

Akhir 2023 Ruas Sangatta-Bontang 90 Persen Mantap

Gambar
 Akhir 2023, Ruas Sangatta-Bontang Ditarget 90 Persen Mantap BARAK, (Kaltim)- Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Kalimantan Timur (Kaltim) memastikan, kemantapan ruas jalan nsional Sangatta-Bontang bisa mencapai 90 persen pada akhir tahun 2023 ini. Kepastian itu diperoleh Angota Komisi V DPR-RI dari pihak BBPJN Kaltim saat meninjau kesiapan peningkatan struktur jalan disekitaran SPBU Km 3, Patung Burung, kemarin. "Targetnya akhir tahun kemantapan jalan nasional Sangatta-Bontang ditargetkan 90 persen sudah mulus," ungkapnya. Diketahui, pekerjaan pembangunan jalan sepanjang 750 meter disekitaran SPBU Km 3 Patung Burung, mulai dilaksanakan pada Sabtu mendatang. "Ini dibangun menggunakan konstruksi rigid pavement. Kemudian akan dipasang juga box culvert selebar 3 meter, agar air hujan tidak menggenangi badan jalan," ujar Irwan, dilansir kabaretam, Kamis (12/10/2023). Ia pun meminta masyarakat bersabar selama masa pelaksanaan. "Kami berharap masyarakat b

PJN II Sumut: 2024 Jembatan Aek Tano Ponggol Dipercantik

Gambar
BARAK, (Sumut)- Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah II Sumatera Utara (Sumut) memastikan, pekerjaan beautifikasi jembatan Aek Tano Ponggol di Kabupaten Samosir, akan dilaksanakan pada TA 2024 nanti. "TA 2024 nanti, akan ada alokasi anggaran sekitar Rp 45 miliar bagi paket pekerjaan untuk mempercantik tampilan Jembatan Aek Tano Ponggol." Demikian diungkapkan Asisten Umum Satker PJN Wilayah II pada Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumut, Belman Nainggolan. Ia menjelaskan, nantinya pekerjaan meliputi pembuatan taman baru, penanaman pohon, pemasangan tempat-tempat duduk, termasuk pemasangan lampu penerangan disekitar lokasi jembatan. "Sebagai ikon wisata, Jembatan Aek Tano Ponggol diharapkan bisa meningkatkan jumlah wisatawan, baik lokal, nasional hingga manca negara yang berkunjung ke Pulau Samosir dan Danau Toba," ujarnya dilansir antaranews, Jum'at kemarin. Seperti diketahui, Jembatan Aek Tano Ponggol baru selesai dibangun pada TA 2022 l

PT Agri Andalas Tolak Jalannya Dipakai Angkutan Material Jalan IJD

Gambar
BARAK, (Bengkulu)- Disaat rakyat dan para pengusaha lainnya ramai-ramai membantu pemerintah dengan mensukseskan program percepatan konektivitas antara jalan daerah dengan jalan nasional, masih ada saja perusahaan yang bertindak diluar nalar. Jangankan membantu, sekedar mengijinkan kendaraan angkutan material melewati jalan hauling-nya enggan. Adalah PT Agri Andalas yang mengelola perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Bengkulu Tengah yang kini viral melarang kendaraan angkutan material proyek Inpres Jalan Daerah (IJD) melintas dijalan khusus miliknya. Akibatnya, kendaraan angkutan material pembangunan ruas jalan Ujung Karang-Renah Semanek terpaksa harus memutar sangat jauh untuk menuju lokasi proyek yang sangat dinantikan oleh warga tersebut. Senin (09/10/2023), sejumlah pejabat Pemkab Bengkulu Tengah yang terdiri atas Asda I Nurul Iwan Setiawan, perwakilan dari Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan, Dinas PUPR, Kabag Pembangunan Setda Bengkulu Tengah hingga jajaran Ba

IJD BPJN Kepri Tingkatkan Kemantapan Jalan & Jembatan Daerah Kepulauan

Gambar
98,40 Persen Jalan Nasional Sudah Mantap  BARAK, (Kepri)- Komitmen Kementerian PUPR lewat Direktorat Jenderal Bina Marga (DJBM) dan jajaran untuk terus meningkatkan konektivitas antara jalan daerah dengan jalan nasional lewat paket Inpres Jalan Daerah (IJD), kian hari semakin terlihat nyata. Salah satunya tergambar dari gerak-serentak Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) dibawah Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kepulauan Riau (Kepri) dalam beberapa waktu terakhir ini. Karakteristik jalan dan jembatan daerah kepulauan yang masing-masing memiliki tingkat kesulitan tersendiri, baik dalam hal mobilisasi, ketersediaan material, tenaga kerja, hingga cuaca yang tak menentu, membuat BPJN Kepri dan jajaran harus bekerja ekstra. Upaya maksimal itu pun kini mulai membawa nilai manfaat yang luar biasa besar bagi masyarakat kepulauan, lebih-lebih bagi masyarakat yang berada pada pulau-pulau terluar. Diketahui, TA 2023 ini, BPJN Kepri mengemban amanah un

Komisi V Tinjau Pembangunan Duplikasi Jembatan Peudada, Progres Fisik Sudah 57 Persen

Gambar
BARAK, (Aceh)- Disela-sela kesibukannya, Anggota Komisi V DPR-Ri, Ruslan M Daud menyempatkan waktu untuk meninjau perkembangan pembangunan Duplikasi jembatan Peudada di Kabupaten Bireuen, Aceh. Kedatangan Ruslan langsung disambut oleh Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Aceh Dedy Mandarsyah, Kepala Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Aceh Amri Mirza, PPK 1.2 T.Hermansyah dan sejumlah pejabat lainnya. Ruslan berharap, pembangunan jembatan Duplikasi Peudada dapat membawa nilai manfaat bagi masyarakat secara luas. Diketahui, pembangunan jembatan yang membentang diruas jalan nasional Aceh-Medan itu, dilaksanakan menggunakan kontrak skema Multy Years Contrac (MYC) TA 2022-2024. PPK 1.2 melaporkan, hingga Sabtu (07/10/2023), progres fisik Duplikasi Jembatan Peudada sudah 57 persen. "Desember nanti kami pastikan seluruh girder sudah naik semuanya. Kami optimis pembangunan akan selesai tepat waktu sesuai rencana awal," ucapnya disitat acehekspres, Minggu (08/

Membentang Sepanjang 292 Km, Jalan Sabuk Merah Rampung

Gambar
BARAK, (NTT)- Direktorat Jenderal Bina Marga (DJBM) Kementerian PUPR melalui Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Nusa Tenggara Timur (NTT) telah merampungkan 292 Km jalan Sabuk Merah (perbatasan Timur Leste). Dari total panjang jalan 292 Km, terbagi menjadi dua bagian, yakni ruas Sabuk Merah Sektor Barat sepanjang 113 Km, dan ruas Sabuk Merah Sektor Timur sepanjang 179 Km. Selain dua ruas tersebut, masih ada satu ruas lagi yang hingga kini masih dalam proses konstruksi, yakni ruas Oenak-Saenam-Nunpo sepanjang 34 Km.  Rampungnya pembangunan jalan Sabuk Merah, tidak hanya memperkuat pertahanan NKRI dari daratan, tapi juga meningkatkan aksesibilitas masyarakat. Sebelum ada jalan Sabuk Merah, masyarakat harus berjalan kaki hingga berhari-hari untuk mencapai kawasan Kota atau Kabupaten terdekat. Namun setelah jalan tersambung, waktu yang ditempuh hanyalah beberapa jam saja. Untuk menyambung ruas Sabuk Merah, BPJN NTT juga membangun 80 buat jembatan dengan berbagai ukuran, 38 buah pada r

PJN I Sulut Langsung Perbaiki Box Culvert di Ruas Ratahan-Pangu

Gambar
BARAK, (Sulut)- Tak perlu menunggu lama, begitu mendapat informasi soal adanya kerusakan pada box culvert diruas jalan nasional Ratahan-Pangu, Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) langsung menurunkan tim untuk melakukan perbaikan. Kepala Satker PJN Wilayah I Sulut, Yanti Manu mengungkapkan, perbaikan kerusakan pada box culvert menggunakan bahan campuran semen. "Karena yang rusak box culvert-nya, maka perbaikan menggunakan bahan campuran semen. Setelah itu baru kemudian dilapisi lagi dengan aspal," ujarnya dilansir transtv45, Rabu (04/10/2023). Sebelumnya dikhabarkan, kerusakan box culvert pada ruas jalan nasional Ratahan-Pangu dikhawatirkan melebar dan mengganggu kelancaran arus lalu lintas. Tak menunggu waktu lama, Satker PJN Wilayah I Sulut pun langsung menurunkan tim untuk melakukan perbaikan saat itu juga. Hal ini pun mendapat apresiasi dari para pengendara yang melintas.* (Barak)

Bahas Usulan Infrastruktur Daerah, Bupati Sikka Kunjungi BPJN NTT

Gambar
BARAK, (NTT)- Komitmen Kementerian PUPR melalui jajaran Direktorar Jenderal Bina Marga (DJBM) di daerah dalam meningkatkan kualitas pelayanan infrastruktur jalan dan jembatan, semakin hari kian menggelora. Seperti halnya yang dilakukan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Nusa Tenggara Timur (NTT). Dengan usaha yang maksimal, Balai yang dinakhodai salah satu putra terbaik NTT ini, mampu mewujudkan pembangunan yang bagi sebagian orang mungkin dipandang sulit untuk direalisasikan. Setelah sebelumnya berhasil memulai pelaksanaan pembangunan duplikat jembatan Liliba di Kota Kupang, NTT yang sempat beberapa kali tertunda akibat berbagai persoalan, kini BPjN NTT kembali menerima kunjungan Bupati Sikka dan tim yang membahas beberapa usulan terkait pembangunan infrastruktur jalan/jembatan di Kabupaten Sikka. Kedatangan Pj Bupati Sikka, Adrianus F. Parera dan jajaran langsung diterima oleh Kepala BPJN NTT, Agustinus Junianto dan jajaran. "Kunjungan Bupati dan tim untuk menyampaikan bebe

Progres Fisik Paket IJD Cipari-Cisantana Sudah 30 Persen

Gambar
BARAK, (Jabar)- Kabar baik datang dari Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI-Jawa Barat (Jabar). Pasalnya progres fisik salah satu paket Inpres Jalan Daerah (IJD) di wilayah Jabar sudah mencapai 30 persen. Paket IJD ruas Cipari-Cisantana menuju kawasan wisata Palutungan di Kabupaten Kuningan tersebut, dikerjakan oleh PT Mahakarya Limac dengan kontrak senilai Rp 23 miliar. Bupati Kuningan, Acep Purnama didamping tim yang terdiri atas Kepala Dinas PUTR I Putu Bagiasna dan Kepala Bappeda Usep Sumirat, bersama-sama dengan pihak BBPJN DKI-Jabar, turun langsung untuk memastikan pelaksanaan proyek berjalan sesuai rencana. "Tadi saya melihat langsung proses pengerjaannya. Progres fisiknya sudah 30 persen. Ini termasuk cepat, karena waktu pelaksanaan baru berlangsung selama satu bulan," ujarnya dilansir radarcirebon, Rabu (04/10/2023) kemarin. Acep pun menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat yang telah membantu membangun jalan Kab Kuningan. "Jalan ini sanga

Bupati Pakpak Bharat Kunjungi BBPJN Sumut

Gambar
BARAK, (Sumut)- Bupati Pakpak  Bharat Franc Bernhard Tumanggor bersama Kadis PUTR Hub Maringan Bancin dan Kabid Bina Marga Pakpak Bharat Juanda Tumanggor beberapa waktu lalu mengunjungi Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumatera Utara (Sumut). Kedatangan Bupati dan tim langsung diterima oleh Kepala BBPJN Sumut, Junaidi dan pejabat teras BBPJN Sumut. Dalam kunjungannya, Bupati menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat dan Balai yang telah mewujudkan pembangunan ruas Aomakan-Lagan-Pagindar. "Ruas yang dibangun Balai itu sangat penting bagi perkembangan ekonomi masyarakat lokal, karena semakin memudahkan arus transportasi dari dan menuju Kabupaten Singkil, Kota Subulussalam di Aceh," ujarnya. Selain itu, lanjutnya, tersedianya infrastruktur jalan yang memadai, semakin menambah kemajuan bagi Pakpak Bharat sebagai bagian dari Kawasan Super Prioritas Nasional Danau Toba dan Destinasi Pariwisata Super Prioritas di Sumut. "Terima kasih banyak bantuan dari pe

Tak Sampai 1x24 Jam, Lubang Baru Muncul Tuntas Tertangani

Gambar
BARAK, (Babel)- Kinerja penyelenggaraan jalan dan jembatan nasional oleh Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Bangka Belitung (Babel) tak perlu diragukan lagi. Tak sampai 1x24 jam, lubang yang baru muncul langsung ditangani. Salah satu contohnya terlihat dari penanganan lubang dengan diameter sekitar 1 meter di ruas jalan nasional, tepatnya disekitaran Pal 2, Kelurahan Sungai Daeng, Kecamatan Mentok. "Para PPK di BPJN Babel selalu rutin melakukan patroli jalan rusak. Begitu pula ketika ada informasi soal kerusakan, tim kami langsung turun untuk memperbaikinya," ujar Kepala BPJN Babel, Dadi Muradi, layaknya dilansir negerilaskarpelangi, Senin (02/10/2023). Ia menjelaskan, kapanpun waktunya, jika masyarakat menemukan ada kerusakan yang tidak terpantau oleh pihaknya, agar segera melaporkan untuk langsung diperbaiki. "Setiap laporan dari masyarakat, selalu kami tangani dalam waktu kurang dari 24 jam. Jadi jangan segan untuk menyampaikan jika ada informasi jalan rusak,&quo

Jalan Nasional di Mukomuko Rusak, PJN I Bengkulu Turunkan Tim Survey

Gambar
BARAK, (Bengkulu)- Warga Kecamatan Lubuk Pinang, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengkritik kerusakan jalan pada ruas jalan penghubung Bengkulu-Padang. Saking geramnya, warga bahkan membuat tulisan dilokasi jalan yang rusak, "Tolong Aspal Pak", tepatnya pada bagian jalan berlubang disekitaran Desa Arah Tiga. Sebelumnya, secara swadaya warga menambal lubang dilokasi tersebut menggunakan bahan campuran semen. Lantaran bahan untuk menambal lubang tidak seimbang dengan konstruksi jalan beraspal, akhirnya tambalan kembali berlubang. Mirisnya lagi, saat ada pekerjaan penambalan jalan beberapa bulan yang lalu, lubang yang ditambal secara swadaya oleh warga tersebut justeru dilewati, dan tidak diperbaiki. Alhasil kerusakan semakin bertambah. Salah seorang warga Desa Arah Tiga, Alex Naliamo mengungkapkan, penambalan lubang secara swadaya oleh warga, karena kerusakan tidak kunjung diperbaiki oleh Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Bengkulu. "Itu jalan nasiona