Mantap, Jalan Nasional Serdangbedagai Langsung Diperbaiki


BARAK, (Sumut)- Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) ruas jalan nasional Serdangbedagai (Sergai)- Tebingtinggi di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) nampak konsisten menggunakan waktu cerah di sela-sela curah hujan, untuk memperbaiki kerusakan jalan, terutama diwilayah Serdangbedagai.

Tak dapat dipungkiri, belakangan ini curah hujan diwilayah Serdangbedagai cukup ekstrim, bahkan sempat pula terjadi banjir hingga menggenangi badan jalan.

Akibatnya, jumlah lubang semakin bertambah, dan lubang-lubang yang semula berukuran kecil, akhirnya meluas hingga sempat mengganggu arus lalu lintas.


"Alhamdulillah sekarang sudah kami perbaiki. Masyarakat pengendara tak perlu was-was lagi. Selain menutup lubang-lubang yang rawan, kami juga telah memasang rambu-rambu peringatan," ujar PPK pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah II Provinsi Sumut, Nanda, kepada infobarak via pesan WhatsApp, Senin (02/01/2023).

Sebelum ditutup, jelasnya, lubang-lubang yang ada terlebih dahulu dikeruk menggunakan Cold Milling Machine (CMM), baru kemudian ditutup menggunakan campuran aspal panas.

"Belakangan ini, hambatan yang kami hadapi adalah cuaca ekstrim. Dan panas tidak bisa digelar saat hujan. Hal itulah yang menghambat percepatan penutupan lubang-lubang yang ada," ungkapnya.


Dijelaskan pula, lantaran banyaknya lubang-lubang baru bermunculan, membuat pihaknya kesulitan untuk menutup semua lubang yang ada hingga tutup TA 2022 kemarin.

"Tapi hal itu sudah kami antisipasi dengan memasang rambu-rambu peringatan. Insya'Allah dalam waktu dekat semua bisa tertangani dengan baik," tandasnya.* (Barak)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

IJD BBPJN Sulsel Bangun Jalan Penghubung Sulsel-Batas Sulbar & Batas Sulteng

Tunjangan Kinerja PNS Kementerian PUPR Diusulkan Naik 100 Persen

Dukung Pengembangan Kawasan, BBPJN Sumut Bangun Jl Lingkar Ir Soekarno Siborongborong