PPK 1.3 Satker PJN I Banten Hotmix Ruas Rangkas-Pandeglang


BARAK, (Banten)- Menjamin kualitas pelayanan jalan nasional ruas Rangkasbitung-Pandeglang-Cigelung, PPK 1.3 pada Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (Satker PJN) Wilayah I Provinsi Banten menggelar hotmix, minggu (18/04/2021).

Muhtadi, salah seorang warga disekitar lokasi mengatakan, hotmix yang digelar pelaksana kualitasnya bagus. Ia pun mengapresiasinya, termasuk dari segi kelengkapan peralatan yang digunakan, baik pada saat penyekrupan maupun saat gelaran hotmix.

"Kami lihat pekerjaannya cukup rapi, dan hasilnya juga bagus," ujarnya.


Dipihak lain, Marhaban, salah seorang pekerja dilapangan menuruturkan, dalam pelaksanaan konstruksi pihaknya diawasi oleh berbagai pihak, baik konsultan maupun masyarakat selaku penerima manfaat akhir.

"Adapun pekerjaan dilaksanakan pada malam hari, itu semata untuk menghindari terganggunya arus lalu lintas yang biasanya cukup padat pada jam-jam kerja. Tapi kualitas dan kuantitas tetap menjadi prioritas dibawah pengawasan konsultan juga publik," jelasnya.

Ia juga menjelaskan, untuk mengantisipasi dampak saat pekerjaan dilaksanakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Muspika setempat.


Terpisah, PPK 1.3 pada Satker PJN Wilayah I dibawah Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Banten, Sunarto, ST. MT menjelaskan, pihaknya akan terus melakukan yang terbaik, agar ruas jalan nasional Rangkasbitung-Pandeglang-Cigelung tetap menjadi jalur yang aman dan nyaman bagi masyarakat pengendara.

"Terwujudnya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat pengendara, tidak terlepas dari kondisi infrastruktur yang baik. Dan Itulah target kami, yakni mewujudkan konstruksi jalan yang membawa nilai manfaat bagi masyarakat secara luas," tegasnya.

Ia juga menjelaskan, kendaraan bermuatan lebih dan cuaca (hujan- red), kerap menimbulkan kerusakan-kerusakan baru. Karenanya, PPK terus menyiagakan tim yang setiap saat selalu siap memantau kondisi ruas.

"Kami akan terus memantau kondisi ruas, agar bisa segera diperbaiki jika terdapat kerusakan yang muncul," tandasnya.

Terpantau pada Minggu (18/04/2021), pelaksana menggelar hotmix pada ruas jalan nasional Rangkasbitung-Pandeglang-Cigelung, mulai dari Pasir Tangkil, Kecamatan Warunggunung, Lebak hingga kawasan Sampay. Selama pekerjaan berlangsung, dilakukan buka-tutup jalan untuk menghindari kemacetan.* (Barak)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

IJD BBPJN Sulsel Bangun Jalan Penghubung Sulsel-Batas Sulbar & Batas Sulteng

Tunjangan Kinerja PNS Kementerian PUPR Diusulkan Naik 100 Persen

Dukung Pengembangan Kawasan, BBPJN Sumut Bangun Jl Lingkar Ir Soekarno Siborongborong