Ruas PPK 1.3 BPJN Sulteng Siap Bagi Pemudik


BARAK, (Sulteng)- Komitmen Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulawesi Tengah (Sulteng) dalam meningkatkan layanan infrastruktur jalan dan jembatan nasional, nampaknya semakin terlihat nyata.

Hal itu tergambar dari persiapan infrastruktur pendukung utama kelancaran arus mudik lebaran Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriyah (2024).

Sejak beberapa bulan lalu, seluruh jajaran Satker/PPK dibawah Balai yang di nakhodai mantan Kepala BPJN Bangka Belitung (Babel), Dadi Muradi ini, telah bekerja keras mempersiapkan seluruh ruas, agar dapat dilintasi para pemudik dengan aman dan nyaman selama musim mudik berlangsung.

PPK 1.3 pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah I Provinsi Sulteng pun tak mau ketinggalan mempersiapkan ruasnya menjadi yang terbaik saat musim mudik lebaran kali ini.

Hal itu terlihat dari upaya kerasnya menyisir seluruh ruas untuk mewujudkan zero pothole (nol-lubang) pada ruas jalan nasional  Lingadan-Batas Kota Toli-Toli, dan Silondou-Malala ruas Lingadan-Batas Kota Toli-Toli.

"Untuk persiapan jalur mudik kali ini, kami fokus pada peningkatan kualitas preservasi  Lingadan-Batas Kota Toli-Toli dan Silondou-Malala."

Demikian diungkapkan PPK 1.3 pada Satker PJN Wilayah I Sulteng, Ari Subadra, dalam keterangan persnya yang diperoleh infobarak, Rabu (03/04/2024).

Ia menegaskan, kondisi ruasnya saat ini sudah siap bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik.

"Semua upaya yang kami lakukan, tak lain hanyalah untuk menyediakan layanan infrastruktur yang layak, aman dan nyaman bagi seluruh pengendara yang melintas," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga menyiapkan Posko Mudik, lengkap dengan peralatan dan material untuk menjaga jika terjadi kondisi yang tidak di inginkan.

"Selama musim mudik berlangsung, kami menyiapkan tim yang akan bergerak cepat merespon setiap kondisi darurat. Ini semua untuk pelayanan yang prima kepada masyarakat pengguna jalan," tandasnya.* (Barak)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

IJD BBPJN Sulsel Bangun Jalan Penghubung Sulsel-Batas Sulbar & Batas Sulteng

Tunjangan Kinerja PNS Kementerian PUPR Diusulkan Naik 100 Persen

Dukung Pengembangan Kawasan, BBPJN Sumut Bangun Jl Lingkar Ir Soekarno Siborongborong