Hitungan Jam, longsoran di Ruas Angela-Batas Kota Ende Tertangani
BARAK, (NTT)- Lagi dan lagi Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Nusa Tenggara Timur (NTT) dan jajaran di uji kesigapannya dalam merespon kondisi darurat.
Kali ini terkait penanganan longsoran yang terjadi pada ruas jalan nasional Angela-Batas Kota Ende, tepatnya di Km 36+950 arah barat Ende atau STA 34+750 ruas Angela-Batas Kota Ende.
Diketahui, pada Senin (22/04/2024), sekira pukul 06:30 WIT, telah terjadi longsor pada ruas jalan Angela-Batas Kota Ende. Longsor terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah sekitar dalam waktu yang cukup lama.
Akibatnya, material berupa tanah bercampur batu dengan kapasitas sekitar 1.800 m3 yang bersumber dari longsoran sepanjang 50 meter menutup seluruh badan jalan.
Meskipun tidak sampai memakan korban, namun kejadian itu membuat akses jalan dari Ende menuju Bajawa dan Danga (Mbay)-Ende jadi terputus.
Beruntungnya, BPJN NTT memiliki tim yang selalu sigap merespon setiap keadaan, bahkan sedarurat apapun.
Begitu mendapat laporan dari masyarakat, PPK 4.1 pada Satker Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah IV NTT langsung turun dengan tim dan peralatan lengkap.
Begitu sampai dilokasi, tim langsung gerak cepat membersihkan material longsor menggunakan alat berat berupa dua unit loader dan satu unit excavator.
Upaya maksimal itu pun akhirnya membuahkan hasil. Tepat pukul 11:00 WIT, kendaraan roda dua akhirnya bisa melintas.
"Pukul 14:20, teman-teman berhasil membuka seluruh jalur, hingga akhirnya arus lalu lintas kembali normal dari kedua arah," ujar Kepala BPJN NTT, Agustinus Junianto, dalam keterangan persnya yang diperoleh infobarak, Selasa (23/04/2024).
Meski arus lalu lintas sudah kembali normal dari kedua arah, lanjutnya, namun hingga Selasa (23/04/2024), tim PPK masih terus membersihkan sisa-sisa material longsoran.
"Pembersihan lanjutan dilakukan untuk memastikan kondisi jalan kembali normal seperti biasa," tandasnya.* (Barak)
Komentar
Posting Komentar