Jalan Nasional Akses Bandara Pitu di Morotai Berlubang & Berkerikil


BARAK, (Maluku Utara)- Bukan hanya ruas jalan yang membentang dari Desa Sopi Kecamatan Morotai Jaya hingga Desa Wayabula Kecamatan Morotai Selatan Barat saja yang kondisi kerusakannya memperihatinkan di Kepulauan Morotai, namun jalan nasional akses menuju Bandara Pitu juga mengalami kerusakan yang tak kalah parah.

Jalan berlubang dengan kerikil yang berhamburan sudah menjadi pemandangan mengerikan bagi setiap pengendara yang melintas dijalan nasional menuju Bandara Pitu.

Menurut warga, kerusakan salah satunya disebabkan adanya kendaraan Dump Truck yang mengangkut material bagi penimbunan Water Front City tahap dua.

Sebenarnya jalan itu sudah diperbaiki sementara, namun tak kunjung diaspal.

Pantauan media pada Kamis, (29/09/2022), kerusakan mulai nampak sejak dari Desa Joubela hingga Bandara Pitu.

Batu kerikil nampak berhamburan disepanjang jalan. Pengendara pun harus ekstra hati-hati memilih jalur yang tidak berkerikil agar tidak celaka.

Lantaran jalan yang tak kunjung diperbaiki, satu pasangan suami/isteri Aser dan Ani nyaris menjadi korban.

"Saat kami dari Desa Momoju, tepatnya di tikungan Bandara Pitu ada jalan rusak pada lajur kiri. Saya pun mengambil lajur kanan yang masih bagus. Tiba-tiba ada mobil. Saya tidak bisa melihat kendaraan dari arah berlawanan, karena posisi persis pada bagian jalan yang menikung. Saya pun seketika banting stir untuk menghindari tabrakan, dan saya sama isteri akhirnya terjatuh," jelas Aser layaknya dilansir TribunTernate, Kamis (29/09/2022).

Aser berharap jalan itu segera di perbaiki sebelum merenggut nyawah pengendara.

"Kalau tidak segera di aspal, akan ada korban lagi," ujarnya.* (Barak)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

IJD BBPJN Sulsel Bangun Jalan Penghubung Sulsel-Batas Sulbar & Batas Sulteng

Tunjangan Kinerja PNS Kementerian PUPR Diusulkan Naik 100 Persen

Dukung Pengembangan Kawasan, BBPJN Sumut Bangun Jl Lingkar Ir Soekarno Siborongborong